Tips Membuat Lulur Alami, Sehat Dan Mudah!

March 3, 2024

Sebenarnya ada banyak bahan alami yang bisa digunakan untuk perawatan kecantikan di sekitar kamu. Bahan-bahan alami tersebut tersedia di dapur, dan bisa kapan saja kamu gunakan. Salah satunya bisa dibuat menjadi lulur dengan cara yang sederhana, tapi memberikan manfaat yang sangat baik terhadap kulit.
Untuk memanfaatkan bahan alami tersebut ada beberapa tips yang harus kamu tahu. Sehingga lulur tersebut akan memberikan manfaat yang semakin baik. Nah, apa saja tips membuat lulur alami yang sehat dan mudah dibuat tersebut?

Gunakan Rempah-rempah

Di dapur ada banyak rempah-rempah yang bisa digunakan. Salah satu yang paling terkenal adalah penggunaan kunyit sebagai bahan utama pembuat lulur. Cara membuat lulur alami untuk memutihkan badan salah satunya dengan kunyit ini, bahkan telah digunakan sejak lama oleh putri kerajaan.
Selain kunyit, kamu juga bisa menggunakan kencur dan jahe sebagai bahan tambahan. Kencur sendiri memiliki efek yang membuat kulit terasa adem. Sebaliknya, jahe memberikan efek yang hangat, dan bisa digunakan untuk menghilangkan flu.

Gunakan Bubuk Kopi dan Teh

Selain rempah-rempah, ada banyak sekali bahan dapur lainnya yang bisa digunakan untuk menjadi lulur, yaitu kopi dan teh. Dua bahan minuman ini juga banyak yang digunakan untuk membuat lulur. Keduanya juga sangat efektif memberikan manfaat yang sangat baik terhadap kulit.
Kopi dan teh ini mengandung antioksidan yang tinggi. Aroma teh dan kopi juga memberikan efek yang menenangkan. Untuk cara membuat lulur sendiri dari bahan-bahan ini sangat mudah, terutama untuk membuat lulur kopi. Yaitu dengan hanya menambahkan minyak kelapa saja.

Gunakan Bahan Scrub dari Gula dan Beras

Butiran scrub dibutuhkan untuk membuat lulur. Karena itu, gula pasir dan beras menjadi bahan utama untuk membuat scrub dan biasanya dicampurkan dengan bahan utama pembuat lulur tersebut.
Cara membuat lulur alami dari beras ini dengan ditumbuk, sehingga menjadi butiran kasar berupa scrub.

_Scrub _yang terbuat dari beras atau gula pasir ini tentunya sangat aman terhadap kulit. Keduanya merupakan bahan alami yang pastinya tidak akan memberikan efek negatif ketika diaplikasikan.

Gunakan Minyak Kelapa atau Minyak Zaitun

Minyak kelapa dan minyak zaitun ini sangat penting digunakan sebagai bahan pencampur yang akan membuat lulur bisa meresap lebih mudah. Kedua jenis minyak ini mengandung bahan-bahan yang membuat kandungan dari bahan utama lulur bisa masuk dan menutrisi kulit.
Karena itu, hampir setiap pembuatan lulur selalu ditambahkan minyak kelapa atau minyak zaitun ini. Sehingga dengan penambahan minyak ini, lulur akan berkali-kali lipat memberikan manfaat terbaik terhadap kulit.

Menggunakan Air Panas

Penggunaan air panas dalam membuat lulur tentu memiliki manfaat yang lebih baik dibandingkan penggunaan air dingin biasa. Air dengan suhu yang relatif tinggi tentunya akan membuat kandungan dari lulur bisa terekstrak dengan lebih mudah.
Dengan bantuan air panas ini, maka nutrisi yang ada di dalam bahan akan keluar dan lebih mudah terserap kulit. Berbeda jika kamu menggunakan air dingin, yang pastinya membutuhkan usaha yang lebih keras untuk membuat adonan atau pasta dari lulur tersebut.

Gunakan Perbandingan yang Tepat

Untuk mendapatkan lulu yang baik, ciri utamanya adalah mampu menghasilkan pasta yang kental. Hal ini membutuhkan perbandingan dari berbagai bahan tersebut secara tepat. Kamu harus tahu sifat dan karakteristik bahan yang digunakan, seperti gula pasir atau beras yang digunakan sebagai scrub, dan lain sebagainya.
Untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal dan praktis, Woman & Woman Spa hadir memberikan perawatan terbaik. Sehingga kamu akan dimanjakan layaknya putri kerajaan.
Itulah tips membuat lulur alami yang sehat dan mudah dilakukan. Jadi, buat racikan terbaikmu sendiri atau datang saja ke Woman and Woman Spa untuk perawatan terbaik layaknya puteri Jawa.

WhatsApp