March 3, 2024
Hot stone massage merupakan pijat yang menggunakan batu panas dan bisa memberikan banyak sekali manfaat untuk kesehatan. Biasanya, pijat ini dilakukan pada tempat spa atau salon kecantikan. Namun, ternyata pijat ini juga bisa dilakukan dengan mudah di rumah. Penasaran bagaimana caranya?
Berikut ini adalah tips dan trik perawatan hot stone massage yang bisa kamu ketahui.
Tips dan trik pertama yang bisa kamu terapkan untuk melakukan pijat ini di rumah adalah dengan melakukan persiapan bahannya terlebih dahulu. Bahan utama yang digunakan dalam perawatan ini adalah batu basal. Hal ini disebabkan karena jenis batu ini bisa membuat panas menjadi lebih tahan lama.
Pastikan untuk mempersiapkan batu yang halus dan bersih agar tidak menyebabkan iritasi pada kulit. Penting untuk memastikan bahwa batu yang kamu pilih sesuai dengan kualitas yang diinginkan.
Jumlah batu yang dibutuhkan berkisar antara 20 hingga 30 batu. Namun, kamu juga bisa menggunakan 2 batu besar dan 7 batu kecil. Pada tempat spa biasanya menggunakan jumlah batu yang lebih banyak hingga 60 batu agar bisa mendapatkan manfaatnya secara maksimal.
Selain mempersiapkan batu, kamu juga harus mempersiapkan minyak alami yang biasa digunakan untuk pijat. Dengan menggunakan minyak tersebut bisa membuat proses pemijatan menjadi lebih mudah dan lancar. Selain itu, bisa juga membuat hot stone massage benefits menjadi lebih maksimal.
Tips dan trik kedua yang harus kamu terapkan adalah mempersiapkan area pijat. Sebaiknya, tempat pijat berupa kasur yang empuk agar nyaman. Namun, kamu juga bisa menggunakan lantai yang dialasi dengan alas tertentu sebagai alternatif jika tidak mempunyai kasur khusus pijat.
Untuk membuat area pijat menjadi semakin nyaman, kamu juga bisa menggunakan berbagai aromaterapi yang menenangkan. Seperti misalnya aromaterapi lavender, sereh, dan lain sebagainya. Dengan begitu, suasana pijat akan menjadi semakin rileks.
Batu harus dipanaskan terlebih dahulu dan disarankan untuk melakukannya sekitar 30 hingga 60 menit sebelum memulai. Ketika dipanaskan, usahakan hingga mencapai sekitar 54°C agar panas bisa bertahan lama. Pada umumnya, batu dengan suhu di bawah 43°C digunakan untuk pijat ini.
Namun, sangat penting untuk diingat bahwa batu dengan suhu sekitar 40°C dapat menyebabkan luka bakar jika dibiarkan berada di atas kulit selama beberapa menit. Oleh sebab itu, penggunaan batu ini harus dilakukan secara berhati-hari terutama ketika berhubungan dengan suhu yang digunakan.
Tips dan trik hot stone massage selanjutnya adalah pemijatan. Letakkan batu yang sudah hangat pada beberapa bagian tubuh seperti misalnya wajah, dada, lengan, kaki, dan bagian tubuh lainnya. Pastikan suhu batu sudah menurun agar tidak menyebabkan luka bakar.
Jika sudah diletakkan pada titik tertentu, maka kini waktunya melakukan pemijatan. Pemijatan dilakukan dengan menggunakan batu-batu lainnya. Untuk mempermudah proses pijat, maka bisa menggunakan minyak alami terlebih dahulu. Jika sudah, bisa langsung melakukan pemijatan.
Jika pemijatan sudah selesai, maka kamu bisa membersihkan diri. Kamu bisa mandi dengan menggunakan air hangat dan wewangian khusus untuk memberikan efek relaksasi yang lebih baik. Bagaimana, sangat mudah kan melakukan pijat ini di rumah?
Itulah tips dan trik untuk melakukan hot stone massage di rumah. Jika kamu tidak mempunyai bahan atau waktu untuk melakukan berbagai hal tersebut sendiri, maka kamu tak perlu khawatir. Woman and Woman Spa menyediakan layanan pijat ini yang bisa dipanggil ke rumah. Yuk coba sekarang!